Plt. Kepala Biro Organisasi, Betri Susilawati, menghadiri kegiatan sosialisasi pedoman penyusunan APBD tahun 2025 yang dilaksanakan pada Kamis, 17 Oktober 2024 di Hotel M Bahalap, Palangka Raya. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada perangkat daerah terkait teknis dan mekanisme penyusunan anggaran daerah tahun 2025.
Dalam sambutannya, Betri menekankan pentingnya kegiatan ini untuk memastikan setiap perangkat daerah dapat menyusun APBD secara akurat dan sesuai dengan regulasi. "Pemahaman pedoman ini akan membantu kita meningkatkan akuntabilitas dan efisiensi pengelolaan anggaran daerah, sehingga pembangunan daerah dapat berjalan lebih baik," ujar Betri.
Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan dari berbagai perangkat daerah di Kalimantan Tengah. Diharapkan, sosialisasi ini dapat memberikan panduan yang jelas bagi perangkat daerah dalam menyusun anggaran yang tepat sasaran dan mendukung pembangunan berkelanjutan.