Orientasi PPPK pada Dinas Pendidikan Prov Kalteng terkait Pengenalan Struktur Organisasi dan Tata Kerja (SOTK)
Biro Organisasi Provinsi Kalimantan Tengah menjadi narasumber dalam Orientasi PPPK Dinas Pendidikan terkait Pengenalan Struktur Organisasi dan Tata Kerja (SOTK) yang diselenggarakan oleh BPSDM Provinsi Kalimantan Tengah, Selasa (12/03/2025). Kegiatan ini menghadirkan Plt. Kepala Biro Organisasi, Betri Susilawati, dan Analis SDMA Ahli Muda, Toni Susanto, sebagai narasumber untuk memberikan pemahaman mendalam tentang SOTK sebagai pedoman dalam menjalankan tugas di lingkungan pemerintahan.
Materi yang disampaikan mencakup Visi dan Misi Organisasi, Tugas dan Fungsi dari Organisasi dan Unit Organisasi. Diklat ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman PPPK dalam menjalankan tugasnya guna meningkatkan kualitas pelayanan pendidikan di Kalimantan Tengah. Dengan adanya pembekalan ini, diharapkan ASN dapat bekerja secara efektif dan sesuai dengan aturan yang berlaku.