Plt. Kepala Biro Organisasi Hadiri Dialog Menteri Sosial Bersama Pilar-Pilar Sosial Kalteng
Plt. Kepala Biro Organisasi, Betri Susilawati, menghadiri Dialog Menteri Sosial bersama Pilar-Pilar Sosial Provinsi Kalimantan Tengah yang digelar di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, Selasa (15/4/2025). Kegiatan ini dibuka langsung oleh Gubernur Kalimantan Tengah H. Agustiar Sabran dan dihadiri oleh Menteri Sosial Saifullah Yusuf serta unsur Forkopimda, Bupati/Wali Kota, dan para pelopor sosial di Kalteng.
Dalam sambutannya, Gubernur menegaskan pentingnya peran pilar sosial sebagai garda terdepan dalam menangani berbagai persoalan sosial seperti kemiskinan, bencana alam, dan stunting. Ia menyampaikan bahwa tingkat kemiskinan Kalteng tahun 2024 berada di angka 5,26%, lebih rendah dari rata-rata nasional. Untuk menekan angka kemiskinan lebih jauh, Pemprov Kalteng mengusung Program Prioritas Huma Betang Sejahtera yang fokus pada bantuan langsung, layanan pendidikan dan kesehatan gratis, serta dukungan bagi petani dan nelayan.
Menteri Sosial menyampaikan bahwa penanggulangan kemiskinan harus dilakukan secara bersama dan terarah. Presiden Prabowo, ujarnya, menekankan pentingnya akurasi data serta pelaksanaan program yang terpadu dan berkelanjutan. Ia berharap kegiatan dialog ini menjadi momentum dalam memperkuat sinergi semua elemen sosial untuk mempercepat peningkatan kesejahteraan masyarakat di Kalimantan Tengah.